PERBANAS INSTITUTE CHOIR MENDAPATKAN MEDALI EMAS DI AJANG INTERNATIONAL

Jakarta – Tim paduan suara Perbanas Institute Choir kembali mengukir prestasi gemilang pada event bertaraf internasional pada event 11th Bali International Choir Festival 2022 (BICF), yang diselenggarakan secara onsite di Bali pada 25 hingga 28 Juli.   Tim paduan suara Perbanas Institute Choir berhasil menyabet medali emas pada kategori Music of Religion, dengan total nilai 33,03.  Perbanas Institute Choir membawakan 2 lagu, Om Awignam Astu Namo Siddham, dan Zikr, yang dinyanyikan secara langsung. Pada kompetisi kali ini Perbanas Institute Choir membawa 16 penyanyi dan dikonduktori oleh Agustinus Bambang Jusana.   Berhasilnya tim paduan suara Perbanas Institute Choir meraih medali emas tentu diharapkan akan menjadikan inspirasi, dan motivasi bagi mahasiswa Perbanas Institute dalam meraih prestasi di bidang non-akademik pada ajang-ajang bergengsi, dan bertaraf internasional.   Ajang Bali International Choir Festival (BICF) sendiri adalah kompetisi paduan suara tingkat internasional yang diadakan oleh Bandung Choral Society. Peserta dari acara ini pernah diikuti oleh negara yang berasal dari Malaysia, Singapura, Thailand, Myanmar, Filipina, Jepang, Korea Selatan, dan Tiongkok. Negara luar Asia pun pernah turut meramaikan kompetisi Bali International Choir Festival (BICF), seperti dari  dari Selandia Baru, Latvia, Lithuania, Polandia, Amerika Serikat, Kanada, hingga Venezuela.    Setelah mendapatkan medali emas di event 11th Bali International Choir Festival 2022 (BICF), diharapkan tim paduan suara Perbanas Institute Choir dapat terus berprestasi pada berbagai event paduan suara tingkat internasional lainnya. Semangat terus berprestasi, Perbanas Institute Choir!
pic