WORKSHOP PASAR MODAL SYARIAH

Perbanas Institute bekerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) untuk melaksanakan Workshop Pasar Mosal Syariah untuk Guru-Guru SMA se-Jabodetabek dengan topik “Investasi melalui Pasar Modal Syariah”. Acara ini dilaksanakan pada hari Kamis, 12 Desember 2019 bertempat di Ruang Seminar Unit V Lantai 6.
Pembicara acara tersebut antara lain:
- Puji Hadiyati – Dosen Perbanas Institute (dengan materi: Menggapai Masa Depan dengan Perencanaan Keuangan Keluarga).
- Dyah Mustika – Kabag Pengembangan Lembaga dan Profesi Penunjang Pasar Modal Syariah, OJK (dengan materi: Investasi di Pasar Modal Syariah: Berkah dan Mudah).
- Andry Wicaksono – Kasubbag Hubungan Kelembagaan Pasar Modal Syariah, OJK (dengan materi: Saham Syariah: Sebagai Salah Satu Alternatif Investasi).
- Mauldy R Makmur – Direktur Eksekutif Asosiasi Pelaku Reksa Dana dan Investasi Indonesia/APRDI (dengan materi: Wujudkan Keinginan melalui Reksa Dana Syariah).
Turut hadir Direktur Pasar Modal Syariah OJK Ibu Fadilah Kartikasasi, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Ibu Dr. Hedwigis Esti Riwayati, S.E., M.E., Kaprodi S-1 Ekonomi Syariah Bapak Dr. Hidajat Sofjan Widjaja, S.E., M.M. Guru-Guru SMA, Dosen Pengajar, Mahasiswa, dan para tamu undangan.

Ibu Dr. Hedwigis Esti Riwayati, S.E., M.E.,



Puji Hadiyati (Dosen Perbanas Institute)

Dyah Mustika (Kabag Pengembangan Lembaga dan Profesi Penunjang Pasar Modal Syariah, OJK)

Andry Wicaksono (Kasubbag Hubungan Kelembagaan Pasar Modal Syariah, OJK)

Mauldy R Makmur (Direktur Eksekutif Asosiasi Pelaku Reksa Dana dan Investasi Indonesia/APRDI)


