Company Visit

Bidang Career Adisory Services yang berada dibawah Divisi Lifelong Career & Higher Learning Office ABFI Institute Perbanas bekerjasama dengan BEM ABFI Institute Perbanas pada hari Selasa (18/11) dan Kamis (20/11) menyelenggarakan kegiatan Company Visit di dua Perusahaan, acara tersebut diikuti oleh 60 orang mahasiswa dari berbagai Program Studi.

Obyek kunjungan terdiri dari 2 Lokasi dengan bidang usaha yang berbeda, antara lain : Departemen Keuangan dan RCTI yang bergerak di bidang usaha keuangan dan media televisi.

Tujuan diadakan company visit ini agar mahasiswa dapat melihat lebih dekat jalannya dunia industri sehingga dapat melengkapi teori di bangku kuliah. Dengan melihat langsung dan bertanya di lokasi industri diharapkan mahasiswa makin kritis memahami realita segala sesuatu yang berkaitan dengan dunia kerja. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk lebih mendekatkan mahasiswa dengan kondisi dunia kerja yang akan mereka hadapi selepas kuliah nanti. Banyak hal yang dapat dipetik mahasiswa lewat kunjungan ini, seperti perolehan gambaran suasana kerja dan jenjang karir, serta berbagai jenis jasa yang ditawarkan oleh kedua lembaga tersebut

Dalam kegiatan tersebut para mahasiswa terlihat antusias dalam mengikuti jalannya kegiatan tersebut. Kunjungan di departemen Keuangan ini diterima oleh Bapak Samsuar Said selaku Kepala Biro Humas Departemen Keuangan dan Bapak Ikhsan

Pihak ABFI Institute Perbanas melakukan diskusi dengan pihak manajemen perusahaan untuk menindaklanjuti hubungan dan kerjasama dalam bentuk KKP, magang, recruitment atau job training dengan pihak industri,dan melihat aktivitas kerja para karyawan. Kegiatan ini diharapkan dapat memberi bekal awal yang lebih efektif dan mampu memupuk mental mereka dari awal tentang dunia kerja serta dapat mempererat hubungan antara ABFI Institute Perbanas dengan Departemen Keuangan dan RCTI.