ORDIK 2009

Seluruh mahasiswa baru angkatan 2009-2010 ABFI Institute Perbanas mengikuti Orientasi Pendidikan yang dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 30 September dan 1 Oktober 2009.

ORDIK 2009  yang bertemakan Raise Up CIA (Creativity, intelligent, and ability) and reach out global paradigm dibuka secara resmi oleh Rektor ABFI Institute Perbanas. Acara pembukaan yang dihadiri Pengurus Yayasan Pendidikan Perbanas, Wakil Rektor, Pejabat dan Dosen. Dr. Ir. Fatcuddin, MM dalam sambutannya menyampaikan bahwa kondisi dan era globalisasi di mana persaingan semakin ketat seperti ini, sangatlah perlu dan relevan untuk menjaga nilai-nilai luhur.  Penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi yang diperoleh hendaknya selalu dibarengi dengan nilai budi pekerti yang luhur, nilai kebangsaan yang kuat, maupun nilai spiritual rohani.

Dr. David Situmorang,  Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni menyampaikan bahwa kegiatan ORDIK merupakan suatu kegiatan yang terintegrasi dan terpadu untuk memperkenalkan dan mempersiapkan mahasiswa baru dalam menempuh pendidikan tinggi agar lebih siap menghadapi/mengikuti proses belajar mengajar, memahami dan menyadari tentang hak dan kewajibannya sebagai mahasiswa.

Prio Prasetyo selaku Ketua Panitia mengatakan bahwa kegiatan ORDIK ini dilaksanakan selain sebagai upaya pembekalan yang bertujuan memperkenalkan dan mempersiapkan mahasiswa baru , juga sebagai ajang meningkatkan kreativitas, kecerdasan intelektual dan kemampuan berfikir kritis.

Dalam rangkaian ORDIK, para mahasiswa baru selain diperkenalkan dengan berbagai hal yang berhubungan dengan proses belajar dan mengajar, juga diberikan pencerahan oleh para alumni yang dapat dikatakan sebagai figur alumni sukses seperti Rahmat Djunaidi (Director Corporate Service Bakri Telcom), Rene Suhardono Canoneo (Wirausahawan dan Konsultan), Tasril Jamal (Anggota Legislatif DPRD banten), Donny Kusuma (Artis/Atlet), Hidayat Yahya, dan Nurdin Salimun.

Para mahasiswa baru juga melakukan kegiatan bakti sosial dengan mengumpulkan berbagai barang untuk disumbangkan kepada masyarakat tidak mampu.

Pelaksanaan ORDIK berjalan dengan lancar dan target Zero Accident tercapai, dan rangkaiaan acara ORDIK ditutup dengan api unggun dan memanjatkan doa bersama yang ditujukan bagi para korban gempa bumi dan Sumatra Barat dan Jambi.