VISITASI TIM PEMKOT BEKASI KE KAMPUS PERBANAS INSTITUTE DI BEKASI

Sebagai tindak lanjut dari rencana pengembangan dan pembukaan kampus Perbanas Institute di Kota Bekasi, selain kelengkapan administrative, prosedur atau tahapan berikutnya yang harus dilalui adalah kunjungan atau visitasi dari sejumlah Instansi terkait ke lokasi kampus Perbanas Institute di Bekasi.

Visitasi pertama telah dilakukan oleh Kopertis Wilayah III, yang telah dilaksanakan pada Jumat 30 September 2016 yang lalu dan hasil dari visitasi tersebut Koipertis Wilayah III telah mengeluarkan Surat Rekomendasi untuk pembukaan Kampus Perbanas Institute di Bekasi dengan Surat Nomor: 464/K3/KL/2016, bertanggal 3 Oktober 2016.

Untuk tahap selanjutnya, Perbanas Institute menerima visitasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi.  Visitasi Pemkot Bekasi dilaksanakan pada hari Rabu, 12 Oktober 2016, pukul 10.30 s.d 12.00 WIB.

Kunjungan tim dari Pemkot Bekasi dipimpin perwakilan dari Sekretaris Daerah Kota Bekasi yang hadir dengan tim Pemkot Bekasi antara lain dari Bagian Hukum, Bagian Organisasi, Dinas Pendidikan, satpol PP, Inspektorat, Bapeda, Kecamatan dan Kalurahan.

Visitasi Tim Pemkot Bekasi diterima langsung oleh Warek Bidang Operasional Akademik Bapak Patria Laksamana, Ph.D., dan Warek Bidang Pengelolaan Sumber Daya Ibu Dr. Wiwiek Prihandini, Ak, MM, di damping Tim Persiapan Pembukaan Kampus Perbanas Institute di Bekasi.